Sabtu, 02 Maret 2013

Insiden Baju Melorot di Konser Josh Stone

Joss Sto


Penyanyi internasional Jocelyn Eve Stoker atau dikenal dengan Joss Stone tampil di Java Jazz Festival tadi malam, Jumat 1 Maret 2013. Dia jadi penampil special show yang benar-benar memukau.


Penyanyi asal Inggris kelahiran 11 April 1987 itu sangat atraktif dan komunikatif sehingga mampu memuaskan penonton yang hadir.

Joss Stone tampil menawan dengan menggunakan dress dengan motif bunga-bunga, membuka konser dengan lagu "(For God Sake) Give More Power to the People". Penyanyi bersuara berat itu naik panggung sekira pukul 23.41 WIB,

Saat masuk lagu keempat, Joss Stone mengajak penonton untuk berdiri dan mendekat ke arah panggung, Joss lalu turun mendekat ke penonton dan menyalami para penonton, ia bahkan menggunakan topi yang diberikan penonton yang disambut meriah dari penonton yang hadir.

Joss Stone yang tampil nyeker atau tanpa alas kaki sukses membawakan lagu-lagu seperti "Free Me", "Tell Me What We Gonna Do Know", Every Time I Turn Around", dan "Baby Baby Baby" dengan baik dan stamina yang terjaga.

Sempat terjadi insiden kecil saat dress Joss Stone terlepas, untung saja salah satu pengiring bertindak cepat dengan memberikan jaket pada Joss "Such a gentleman" Kata Joss yang disamput tepuk tangan. Entah itu bagian gimmick atau tidak. Yang pasti, pemilik rambut pirang, wajah dan tubuh seksi itu memang selalu tampil menggoda kala tampil.

Saat lagu berjudul 'Fell in Love with a Boy' dimainkan, para pengiring menunjukkan aksi jam session para musisi pendukung yang sangat menonjolkan skill baik dalam instrument drum, brass section, dan keyboard.

Joss Stone memuncaki penampilannya dengan hits "Spoiled, Right To Be Wrong". Puncaknya, Joss Stone menutup dengan salam "Thank you so much for having me." Penampilan dia benar-benar klimaks di malam pertama Java Jazz Festival 2013.

1 komentar: