Rabu, 27 Februari 2013 20:01
Park Shi Hoo foto: soompi.com
Sebelumnya juga salah satu saksi yakni teman dari A, B mengakui bahwa korban A dibius oleh Shi Hoo dan tersangka lain, aktor rookie K. Namun dalam tes kepolisian terbaru, tidak ditemukan dugaan obat terlarang dalam darah A maupun kemungkinan A dibius oleh Shi Hoo dan K.
Senin (25/2) lalu pengacara Shi Hoo merilis pernyataan resmi mengenai komentar saksi B yang dianggap sudah disetting oleh A dan tidak benar, "Kandungan alkohol di tubuh Shi Hoo rendah pada malam itu, ia merasa baik sehingga memilih minum jus, es, dan soju sebanyak 10 gelas dalam 3 jam," seperti dilansir soompi.com.
Pengacara Shi Hoo melanjutkan, "Shi Hoo bersedia untuk menjelaskan kasusnya ke pihak kepolisian namun kini dia sedang dalam proses untuk menukar perwakilan resminya sehingga kehilangan kesempatan untuk hadir. Panggilan berikutnya Shi Hoo dijadwalkan pada Jumat (1/3) esok."
Tidak ada komentar:
Posting Komentar